108 Guru ASN di Kabupaten OKU Ikuti Uji Kompetensi Kenaikan Jabatan

Menurut Topan, pemerintah bertujuan untuk meningkatkan kualitas guru, sehingga para guru dapat terus mengasah kemampuan dan memperbarui pengetahuan dalam bidangnya, sesuai dengan tuntutan perubahan dan perkembangan pendidikan yang semakin dinamis. “Jangan sampai gurunya naik pangkat tapi mutunya tidak,” ujarnya.

Taufiq menyatakan bahwa peserta UKKJ terdiri dari 53 guru ASN dari tingkat pertama ke muda dan 55 guru ASN dari tingkat muda ke madya. Para peserta menjawab soal uji kompetensi secara online menggunakan laptop dengan soal langsung dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). “Untuk pengumuman kelulusan nanti melalui aplikasi SIMPKB di akun masing-masing guru yang mengikuti UKKJ,” tambahnya.(jpn)

error: Content is protected !!
Exit mobile version