
Kapolres OKU, AKBP Arif Harsono bersama Ketua DPRD Kabupaten OKU, Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten OKU, melakukan pengecekan pasukan.
TRANSPARANN.COM, BATURAJA – Dalam rangka mensukseskan pelaksanaan Pemilihan Umum 2024, Selasa (17/10/2023), Polres OKU menunaikan Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata 2023, yang dilaksanakan di halaman Mapolres OKU.

Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata 2023 – 2024 di halaman Mapolres OKU.
Selain personil Polres OKU, apel gelar pasukan operasi Mantap Brata juga diikuti instansi terkait yakni Sat Polpp OKU, Dishub OKU, Dinkes OKU, Dinas PBK dan BPBD OKU.
Apel gelar pasukan Operasi Mantap Brata ditandai dengan pemeriksaan pasukan dan penyematan pita oleh Kapolres OKU, AKBP Arif Harsono kepada perwakilan personil masing – masing Satgas.