
Pj Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah (mengenakan kacamata).
TRANSPARANN.COM, BATURAJA – Bencana banjir yang meluluhlantakkan Kabupaten OKU pada Selasa (07/05/2024) dan Kamis (23/05/2024), menyimpan duka yang mendalam bagi warga Sebimbing Sekundang yang terdampak banjir.
Merujuk data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), 11 Kecamatan dari 13 Kecamatan di Kabupaten OKU tergenang banjir, 11.500 Kepala Keluarga dan 45.208 jiwa terdampak banjir, 7 korban meninggal dunia, 11.302 jiwa pengungsi, 11 jembatan roboh, 18 sekolah, 14 rumah ibadah, 1 Puskesmas, 10.818 unit rumah terendam banjir, 90 unit rusak berat, 34 titik longsor.
Menindaklanjuti agar banjir tidak terulang kembali, Pemerintah Kabupaten OKU mengambil gerak cepat untuk menanggulangi banjir.
Pj Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah, ketika dikonfirmasi portal ini, mengungkapkan, bahwa besok, Selasa (11/06/2024), dirinya akan melakukan paparan di Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).
“Besok, jam 10.00, kami di panggil BRIN untuk memaparkan mengenai kondisi kabupaten OKU di Kantor BRIN Jakarta,” ucap mantan Pj Bupati Muara Enim ini.