Gladi ANBK di SMAN 11 OKU Berlangsung Lancar

foto : ist
Kepala SMA Negeri 11 OKU, Diana Ariani memantau siswa yang melaksanakan gladi bersih ANBK.

TRANSPARANN.COM, BATURAJA – Dalam persiapan menyambut Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) tahun 2023, SMA Negeri 11 OKU menggelar sesi gladi bersih selama 2 hari 23 – 24 Agustus 2023.
Kegiatan yang berlangsung di Laboratorium Komputer sekolah ini melibatkan 50 Siswa, 45 siswa peserta utama dan 5 siswa berstatus cadangan.

ANBK merupakan program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI, bahwa pelaksanaan ANBK tujuannya untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan merinci input, serta proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan.

Baca Juga :   Tekan DBD, Dinkes OKU Fogging di SMA Negeri 4 OKU

“Pelaksanaan ANBK bukan sekolah yang menentukkan melainkan dari Kementerian. Jadwalnya juga sudah ditentukkan. Termasuk gladi bersih, peserta ANBK dipilih secara acak oleh Kemendikbud yang merupakan siswa kelas XI,” ucap Kepala SMA Negeri 11 OKU, Diana Ariani.

foto : ist
Gladi ANBK di SMA Negeri 11 OKU.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!