Gelak Tawa Warnai Rapat Paripurna DPRD OKU

Sontak pernyataan Suharman dari fraksi PKB disambut gelak tawa 30 Anggota DPRD OKU dan undangan dari ASN di lingkungan Pemkab OKU, yang hadir. Bahkan, Wakil Ketua II DPRD OKU, Parwanto SH, yang memimpin rapat paripurna, sontak melihat kearah podium dimana Suharman berdiri. Tampak juga Pj Bupati OKU, M Iqbal Alisyahbana, menoleh kekiri kearah Parwanto seraya tersenyum.

Sekitar 25 detik gelak tawa menggema di ruang paripurna. Tidak hanya itu, ketika Suharman mengkoreksi dan mengulangi lagi, hadirin juga masih tergelak tertawa. Pasalnya, Suharman anggota DPRD OKU dari Daerah Pemilihan OKU II, merupakan kader partai besutan H Prabowo Subianto. “Kami dari fraksi Gerindra,” ucap Suharman, yang langsung disambut Naaaa…….. oleh para hadirin.

Baca Juga :   Polemik Fraksi DPRD OKU dalam AKD

Dikatakan Suharman, setelah beberapa kali pembahasan dan catatan – catatan yang telah kami bahas bersama TAPD Pemkab OKU, dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, fraksi Gerindra menerima dan menyetujui nota keungan RAPBD OKU TA 2025 untuk dijadikan Perda APBD OKU TA 2025 sesuai dengan ketentuan dan undang – undang yang berlaku. Hidup OKU,” tukas Suharman dengan mengepalkan tangan yang disambut tepuk tangan oleh hadirin yang hadir dalam rapat paripurna. (bet)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!