Masuki Masa Purna Tugas, SD Negeri 127 OKU gelar Perpisahan

foto : ist
Foto bersama

Dikatakan Nopriadi, menjadi guru sebagai abdi masyarakat bukan tugas sederhana, tetapi merupakan tugas berat yang membutuhkan kemampuan intelegensi, semangat dan jiwa sosial yang tinggi.

“Serta, harus berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan kontribusi mencerdaskan peserta didik di SD Negeri 127 OKU,” ujarnya.

Dijelaskan Nopriadi, bahwa ibu Siti Maryani SPd telah mengabdi selama 38 tahun di SD Negeri 127 Kabupaten OKU.
“Beliau sudah sangat lama sekali mengabdi di sini, apalagi beliau merupakan guru kami di kelas 1 SD sewaktu saya masih sekolah,” kenang Nopriadi.

Untuk itu, ia menghaturkan permohonan maaf jika selama bersama terdapat khilaf kata dan perbuatan baik di sengaja maupun tidak sengaja.

“Kita tetap jalain silaturahmi dengan beliau yang telah memasuki masa pensiun untuk tetap terjalin dengan SDN 127 OKU, dan juga tetap menjadi keluarga walaupun beliau tidak lagi mengajar di sini,” pungkasnya. (jpn)

error: Content is protected !!
Exit mobile version