Perkuat Eksistensi, Punguan Nainggolan Sibatuara Palembang Gelar Family Gathering

Menurut F Nainggolan, acara ini bukan hanya sekedar ajang kebersamaan, tetapi juga sebagai bentuk kecintaan komunitas Punguan Nainggolan Sibatuara Kota Palembang dalam memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia. “Dalam rangka merayakan kemerdekaan ini, kita mengadakan berbagai perlombaan yang sering diadakan setiap 17 Agustus, seperti tarik tambang dan balap karung,” jelasnya.

foto : HERI/TRANSPARANN.COM
Anak – anak anggota Puangan Nainggolan Sibatuara Palembang turut bersukacita.

Kegiatan Family Gathering ini dihadiri oleh anggota Punguan Nainggolan Sibatuara, Boru, Bere-Ibebere se-Kota Palembang. Selain itu, acara tersebut juga mengundang perwakilan dari Parompuan-Parompuan Toga Nainggolan, seperti Ketua Umum Toga Nainggolan, PL Nainggolan br Silalahi, dan Parompuan Parhusip, St P Nainggolan br Simamora.

Baca Juga :   Pj Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah Singsingkan Lengan Bantu Korban Terdampak Banjir
foto : HERI/TRANSPARANN.COM
Paniaran dan Boru Nainggolan turut bersukacita.

Ketua Punguan Nainggolan Sibatuara Kota Palembang dan sekitarnya, D Nainggolan br Hutapea, menjelaskan bahwa kegiatan ini seharusnya merupakan bagian dari program kerja yang direncanakan untuk dilaksanakan pada awal tahun 2025 bersamaan dengan acara pesta bonataon. Namun, karena adanya perubahan, kegiatan ini dipercepat menjadi tahun ini.

foto : HERI/TRANSPARANN.COM
Ketua dan Sekretaris Pelaksana foto bersama para pemenang.

Dengan semakin aktifnya Punguan Nainggolan Sibatuara dalam berbagai kegiatan, eksistensi komunitas ini di Sumatera Selatan semakin kuat, sekaligus menegaskan peran penting mereka dalam mempererat tali persaudaraan di kalangan anggotanya. (eri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!