PP Muhammadiyah Bahas Zakat untuk MBG

### Diskusi Dana Zakat dan Program MBG

foto : getty images
Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Prof. Dr. K.H. Haedar Nashir, M.Si.

TRANSPARANN.COM – PP Muhammadiyah meminta pemerintah membahas ulang rencana penggunaan dana zakat untuk program Makan Bergizi Gratis (MBG). Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir, menyarankan pemerintah berkonsultasi dengan lembaga zakat di Indonesia. Diskusi ini penting untuk memastikan penggunaan dana zakat sesuai dengan ketentuan delapan golongan penerima zakat dalam Islam.

“Diskusikan dengan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) dan lembaga-lembaga zakat ormas. Prinsipnya, kalau untuk bangsa tidak masalah, tapi manajemen dan capaiannya harus dibicarakan,” ujar Haedar setelah menghadiri Pembukaan Tanwir I Asyiyah di Tavia Heritage, Jakarta Pusat, Rabu (15/1/2025).

Baca Juga :   Persatuan dan Gotong Royong, Kunci Membangun OKU Pasca-Pilkada 2024

Haedar juga menyarankan pembahasan dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) untuk memastikan murid penerima MBG masuk dalam kelompok penerima zakat. “Delapan asnaf (golongan penerima zakat) perlu dibicarakan. Ada dimensi syar’i dan birokrasinya, jadi bahas dulu setiap gagasan. Jangan langsung setuju atau menolak,” katanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!