SambuT Ramadhan 1445 H, IGTKI kabupaten OKU Gelar Berbagai Lomba

foto : jeki/transparann.com

Wakil ketua IGTKI Kabupaten OKU Liliya Efrita SPd.AUD MM saat melihat peserta yang mengikuti lomba mewarnai

TRANSPARANN.COM, BATURAJA – Dalam hitungan hari seluruh umat Muslim di dunia akan menjalankan ibadah puasa untuk menyambut bulan suci Ramadan. Menyikapi momentum ini, Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI) Kabupaten OKU menggelar berbagai lomba. Pelaksanaan ini diikuti oleh perwakilan siswa yang telah mengikuti seleksi sebelumnya. Hari ini, grand final lomba tersebut diadakan di TK Bhayangkari Baturaja dan dibuka oleh Kasi Kurikulum PAUD, Junaidi SE MM.

Ketua IGTKI kabupaten OKU, Mita Silviana SPd yang diwakili oleh wakil ketua IGTKI Kabupaten OKU Liliya Efrita SPd.AUD MM, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengasah kreativitas anak-anak.

Baca Juga :   PJ Bupati OKU Janji Perbaiki Jembatan Gantung Desa Lubuk Rukam yang Rusak Akibat Banjir

“Sebelumnya, kami mengadakan seleksi yang diikuti oleh 650 peserta, di mana juara 1, 2, dan 3 dari masing-masing kecamatan telah dipilih. Dari situ, terpilihlah 108 peserta dari berbagai TK untuk berkompetisi di final ini. Ada 55 TK yang ikut serta dalam lomba ini. Lomba ini diselenggarakan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan. Kami ingin mengajari anak-anak untuk menyambut ibadah suci ini, meningkatkan ibadah mereka, dan mengajarkan mereka tentang ibadah sejak usia dini. Oleh karena itu, doakanlah kesuksesan lomba ini,” ungkap Liliya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!