SDN 11 OKU Raih Juara Pertama dalam Final Lomba Cerdas Cermat Tingkat SD Se-Kabupaten OKU

foto : jeki/transparann.com

Para pemenang LCC jenjang SD pose bersama dengan Drs H Topan Indra Fauzi MPd kadisdik OKU

TRANSPARANN.COM, BATURAJA – Lomba Cerdas Cermat (LCC) jenjang SD se-kabupaten OKU telah memasuki babak final setelah berlangsung sejak Oktober tahun 2023 lalu. Pada Jumat (8/3) kemarin, keenam sekolah yang berhasil mencapai babak final bertanding di Gedung Serbaguna SKB Kabupaten OKU.

Pertarungan sengit terjadi di antara enam sekolah tersebut untuk merebut peringkat 4, 5, dan 6. SD Negeri 43 OKU, SD Negeri 03 OKU, dan SD Negeri 44 OKU bertarung untuk posisi tersebut. Sementara itu, SD Tunas Cendika, SD Negeri 11 OKU, dan SD Al Azhar Baturaja bersaing memperebutkan peringkat 1, 2, dan 3.

Baca Juga :   Siswa SMP Negeri 27 Kabupaten OKU Meneladani Prilaku Rasulullah Dikehidupan Sehari - hari

Setelah pertandingan yang ketat, SDN 11 OKU berhasil meraih Juara Pertama dengan skor 2975, sementara SD Al Azhar memperoleh 1300 poin dan SD Tunas Cendika dengan 700 poin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!