Kegiatan ini diharapkan dapat mengenalkan budaya-budaya yang ada di Indonesia kepada siswa dan menanamkan budaya dalam jiwa anak-anak. Sehingga, bukan hanya saling menghormati tetapi juga menerima perbedaan dari setiap suku yang ada. Selain itu, pentas seni ini memberikan dampak positif terhadap rasa percaya diri siswa, membantu mereka mengekspresikan bakat yang dimiliki, serta menumbuhkan rasa kebersamaan dan solidaritas antar siswa serta lingkungan masyarakatnya,” ujarnya.

Dalam pentas seni tersebut, para siswa menampilkan berbagai tari kreasi seperti Tari Kreasi Domba Kuring, Tari Kisinan, Tari Zapin Melayu, dan Boria Suka-suka. Selain itu, ada juga penampilan puisi bertema “Terimakasih Guruku” serta paduan suara yang membawakan lagu “Sampai Jumpa” karya Endank Soekamti. Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan dari kelas 9A hingga 9E serta perwakilan dari kelas 7 dan 8.(jpn)