Tenaga Pendidik SMPN 1 OKU Ikuti Sulingjar

Diterangkan Syaihon, bahwa pelaksanaan ANBK dari Kemendikbud dimulai dari 25 September – 8 Oktober, dan SMP Negeri 1 Kabupaten OKU melaksanakan pada 25 – 27 September. Untuk itu, pihaknya melaksanakan Sulingjar setelah siswa siswi SMP Negeri 1 Kabupaten OKU sudah pulang.
“Jadi, tidak mengganggu Kegiatan Belajar Mengajar,” imbuh Syaihon.

Makanya, lanjut Syaihon, Sulingjar di SMP Negeri 1 Kabupaten OKU dilaksanakan selama 3 hari. 1 hari pelaksanaan diikuti 20 dan 21 guru. Selain itu, pihaknya juga menyiapkan pendamping, hal ini untuk mengantisipasi jika ada guru yang mengalami kesulitan dalm log in.
“Alhamdulillah pelaksanaan Sulingjar di SMP Negeri 1 Kabupaten OKU berjalan dengan lancar,” jelasnya.

Baca Juga :   Malam ini Pengumunan Kelulusan Kelas XII, SMAN 1 OKU Gelar Rapat

Dikatakan Syaihon, tujuan dari Sulingjar ini sebagaimana dari rangkaian ANBK yang sudah dilaksanakan pada 18 – 19 September yang lalu, hasil dari ANBK dinamakan rapot pendidikan sekolah.
“Untuk menilai sekolah tersebut baik dari kemampuan Literasi, numerasi, karakter, dan lingkungan belajar siswa kemudian juga dari survey lingkungan belajar yang dilakukan oleh kepala sekolah dan guru,” terang Syaihon.

Dengan adanya kegiatan ini dapat memberikan refleksi terhadap kegiatan atau kemampuan siswa dan bagaimana lingkungan belajar yang ada di SMP Negeri 1 Kabupaten OKU.

Baca Juga :   Siswa Kelas VIII SMPN 1 OKU Ikuti ANBK

“Nantinya kita lihat ringkasan hasil melalui raport pendidikan, bagian mana yang perlu di tingkatkan,” pungkasnya. (jpn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!