160 Peserta Berkompetisi di FLS2N SD tingkat Kabupaten

Foto : jeki/transparann.com
Peserta FLS2N SD yang mengikuti cabor Gambar Bercerita

TRANSPARANN.COM, BATURAJA – Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Jenjang SD tahun 2024 telah diselenggarakan dengan sukses. Kegiatan ini berlangsung di gedung SKB Baturaja selama satu hari pada tanggal 26 April 2024. Acara ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan OKU, Drs. H. Topan Indra Fauzi MM MPd, yang juga membuka kegiatan tersebut. Subri MPd MSi, kabid pembinaan SD dan ketua panitia, serta kepala SD dari seluruh kabupaten OKU juga turut hadir.

Baca Juga :   Pelaksanaan Ujian SAS di SMAN 4 OKU Dimulai, Seluruh Siswa Kehadiran Tanpa Kendala

Tema Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional bidang pendidikan dasar tahun 2024 adalah “Merdeka Berprestasi Talenta Seni Menginspirasi.” Kegiatan FLS2N merupakan wadah bagi peserta didik untuk berkreasi dan menampilkan karya kreatif serta inovatif dalam pengembangan diri. “Setiap tahun, FLS2N diadakan mulai dari jenjang SD hingga SMP. Selain sebagai wadah untuk menampilkan karya kreatif, acara ini juga memungkinkan peserta didik untuk mengeksplorasi bakat dan minat mereka,” ungkap Topan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!