Alhamdulillah, Dapur Masuk Sekolah Kodim 0403 OKU dan Jumat Barokah RT 01, Dusun 02, Desa Air Paoh, Berlangsung Sukses

foto : ist
Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Kodim 0403 OKU, Kartika Rachmawatie, saat memasak bersama ibu – ibu RT 01, Dusun 02, Desa Air Paoh, Kecamatan Baturaja Timur.

Tak segan – segan, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Kodim 0403 OKU, Kartika Rachmawatie, membaur dan bergabung di dapur umum di rumah Edy Hardoni bersama ibu – ibu RT 01, Dusun 02, Desa Air Paoh, untuk masak secara bersama – sama.

foto : ist
Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Kodim 0403 OKU, Kartika Rachmawatie foto bersama istri Ketua RT 01 Dusun 02 Desa Air Paoh, Nurmahdalena SPd dan istri Edy Hardoni, Maryani dan ibu – ibu RT 01, Dusun 02, Desa Air Paoh, Kecamatan Baturaja Timur.

Dibincangi portal ini, Komandan Kodim 0403 OKU, Letkol Inf Harri Feriawan Rumawatine, mengatakan, bahwa hari ini program unggulan Kodam II Sriwijaya yakni Dapur Masuk Sekolah dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Kodam II Sriwijaya.
“Program ini sebagai bentuk nyata bakti TNI kepada masyarakat serta sebagai langkah konkrit dan komitmen kami sebagai prajurit TNI untuk mendukung dan membantu program pemerintah untuk meningkatkan tumbuh kembang anak serta mencegah terjadinya stunting,” ucap Ferri.

Ketua RT 01 Dusun 02, Desa Air Paoh, Kecamatan Baturaja Timur, M Syahril Djais didampingi Edy Hardoni, menyampaikan, bahwa kegiatan hari ini merupakan kolaborasi Kodim 0403 OKU bersama ibu – ibu warga RT 01 Dusun 02, Desa Air Paoh, Kecamatan Baturaja Timur.
“Sejak Februari 2023 yang lalu, kita melaksanakan program Jumat Barokah,” ucap Syahril.

Diterangkan Syahril, bahwa lauk pauk yang dimasuk untuk mensukseskan program Jumat Barokah di RT 01, Dusun 02, Desa Air Paoh, Kecamatan Baturaja Timur, dilakukan oleh ibu – ibu RT 01, Dusun 02, Desa Air Paoh yang terbagi dalam 4 kelompok, masing-masing kelompok beranggotakan 15 orang.
“Alhamdulillah, warga kita kompak,” tukas Syahril.

Kali ini, Kodim 0403 OKU melaksanakan program unggulan Kodam II Sriwijaya yakni Dapur Masuk Sekolah dengan mengunjungi SD Negeri 27 Kabupaten OKU di Kecamatan Lubuk Raja. Sementara, program Jumat Barokah Lorong Melati RT 01, Dusun 02, Desa Air Paoh, Kecamatan Baturaja Timur, membagikan makanan di simpang perumahan guru jalan lintas. (bet)

error: Content is protected !!
Exit mobile version