
Jenazah korban dievakuasi ke RSUD Ibnu Soetowo Baturaja.
TRANSPARANN.COM – Insiden tragis terjadi pada Senin dini hari, sekitar pukul 02.30 WIB, di jalur kereta api KM 227+3/4 (jalur hulu) di Kelurahan Saung Naga, Kecamatan Baturaja Barat. Seorang perempuan tanpa identitas ditemukan tewas setelah tertabrak oleh Kereta Api 3094 yang melaju dari arah Stasiun Kemelak menuju Stasiun Baturaja.
Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni melalui Kasi Humas, Iptu Ibnu Holdon, mengungkapkan. Kereta Api 3094 sedang melaju dari Stasiun Kemelak (KMK) menuju Stasiun Baturaja (BTA). Di tengah perjalanan, masinis kereta melihat seorang perempuan tanpa identitas yang sedang berjalan kaki di jalur kereta api dengan membelakangi arah datangnya kereta. Meski masinis telah membunyikan klakson kereta (S35) dengan keras sebagai peringatan, perempuan tersebut tidak memberikan respon.
Tidak dapat menghindari tabrakan, Kereta Api 3094 akhirnya menabrak perempuan tersebut, menyebabkan korban terseret sekitar 10 meter. Akibat dari tabrakan tersebut, korban mengalami luka berat dengan kaki kiri yang putus dan kepala yang hancur, sehingga korban dinyatakan meninggal dunia di Tempat Kejadian Perkara (TKP).